Militer – Anggota parlemen Kanada, James Bezan, menyerukan pengerahan kembali kapal selam NATO dari Mediterania ke Laut Hitam. Tindakan semacam itu akan membantu menghentikan potensi gerak laju pasukan Rusia. Namun ia tidak merinci gerak laju apa yang dibicarakannya.
Hal itu diungkapkan Bezan selama pidatonya di Forum Keamanan Kiev seperti dikutip dari Sputnik, Sabtu (13/4/2019).
Bezan juga menyerukan untuk meningkatkan jumlah teknologi militer dan senjata yang dikirim ke Ukraina, serta memberikan pasukannya dengan lebih banyak pelatihan. Dia menunjukkan bahwa negara-negara NATO memiliki persenjataan yang dapat digunakan untuk Kiev dalam pertempurannya di timur negara itu.
Sebelumnya, Duta Besar AS untuk NATO Kay Bailey mengumumkan “paket” langkah-langkah baru yang bertujuan untuk memastikan bagian yang aman untuk kapal Ukraina melalui Selat Kerch, yang disajikan kepada anggota NATO.
Langkah itu diumumkan berbulan-bulan setelah insiden di Selat Kerch pada 2018. Ketika itu, beberapa kapal militer Ukraina melanggar perbatasan maritim Rusia dan gagal menanggapi tuntutan sah Penjaga Pantai Rusia. Kapal-kapal Rusia kemudian memaksa kapal-kapal Ukraina untuk berhenti dan menahan awak mereka. Tindakan Rusia ini menuai kritik dari negara-negara Barat.
Rusia mengecam inisiatif AS, mencatat bahwa upaya NATO di wilayah Laut Hitam tidak masuk akal dari sudut pandang militer dan tidak akan meningkatkan keamanan di kawasan itu, tetapi sebaliknya – akan menciptakan risiko baru.
Sumber : https://international.sindonews.com/
Baju Militer Anak Paling murah https://shope.ee/1AkMGMKChc
Baju Loreng Ala Militer keren https://shope.ee/4V0oF0TRSK