in

Hercules dan Hornet USMC Tabrakan Saat In-Flight Refueling, 5 Marinir Masih Hilang

Militer – Sebuah pesawat tanker KC-130J Hercules dan pesawat tempur F/A-18D Hornet milik Marinir AS (USMC) dilaporkan jatuh di lepas pantai Jepang pada 6 Desember 2018 dini hari.

Kedua pesawat dilaporkan saling bertabrakan saat melakukan pengisian bahan bakar di udara (in-flight refueling).

Kedua pesawat lepas landas dari Marine Corps Air Station Iwakuni untuk melakukan latihan rutin.

Kedua pesawat ditambah tujuh prajurit Marinir di dalam Hercules, jatuh sekitar 320 km di lepas pantai Jepang sekitar pukul 2 dini hari waktu setempat. Saat ini sedang dilakukan pencarian.

Lima Marinir dilaporkan masih hilang sementara dua orang berhasil diselamatkan.

Korban selamat pertama adalah pilot Hornet yang diselamatkan helikopter militer Jepang pukul 5.43.

Siang ini pukul 12.13, kapal Jepang, JS Setoyuki menemukan dan menyelamatkan marinir kedua. Tidak dijelaskan bagaiamana kondisi marinir ini dan pesawat apa yang ditumpanginya.
Sumber : https://mylesat.com/

Baju Militer Anak Paling murah https://shope.ee/1AkMGMKChc

Baju Loreng Ala Militer keren https://shope.ee/4V0oF0TRSK


Hadapi Kemungkinan Perang dengan Rusia, Ukraina Genjot Uji Rudal S-125 dan Neptune

Perkuat Armada Angkatan Laut untuk menghadapi ekspansi China, India Tambah 56 Kapal Perang dan Enam Kapal Selam